Semsabo vs Smut Berakhir Sama Kuat

Laga kedua hari minggu (4/12) di Stadion Gelora Handayani mempertemukan SMKN 1 GIRISUBO melawan SMK MUH TEPUS. Kedua tim bermain sama kuat 1-1.

Bermain di hadapan seribuan pendukung fanatiknya, para punggawa Smut langsung mengambil inisiatif penyerangan sejak menit awal. Tim asuhan pelatih Sutanto ini berhasil mencetak gol di menit ke 15 melalui sepakan Ilham. Keunggulan Smut tidak berlangsung lama, di menit ke 25, shooting keras Dwy juru gedor Semsabo berhasil mengoyak gawang Smut.

Di babak kedua, kedua tim saling jual beli serangan. Namun hingga paluit akhir dibunyikan wasit Galang Hendra, skor sama kuat untuk kedua tim.

Semsabo sendiri baru menjalani laga perdananya hari ini. Sementara Smut sudah menjalani dua laga, dengan hasil satu kali kalah dan satu kali seri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *